Kamis, 28 Februari 2013

KASIHMU BUNDA


Bunda ...
Aku tak tahu harus berbuat apa untuk membalas kasihmu
Kasih mu bunda ....
Seindah intan berlian di bumi permata
Kasih mu bunda setulus kasih Sang Maha Kuasa pada umatnya

Kasihmu bunda ...
Sedari dulu tak pernah berkurang
Terus mengalir di darahku
Air mata mu bunda
Sejernih air terjun bidadari

Oh bunda ...
Kasih setia mu
Hingga akhir hayat ku , ku tak mampu membalasnya
Engkau tak meminta uang atas perawatan mu untuk ku
Engkau tak meminta segudang permata intan , emas ,
berlian , ataupun harta untuk jasa-jasamu
Engaku pun tak meminta hauma atau istana atas
perlindungan yang kau beri olehku

Bunda ....
Engkau pun tak pernah meminta doa dariku
Tapi , kau hanya meminta agar aku menjadi anak yang berbakti

Bunda...
Aku memohon pada Yang Maha Kuasa agar Dia membahagiakan mu lahir dan batin , memberi mu kesehatan , dan panjang umur

Tuhan ....
Kepada-Mu ku meminta
Berilah bunda ku kebahagiaan
Berilah bundaku kesehatan dan panjang umur
Ampunilah dosa-dosa nya

Tuhan ...
Terimakasih karena Kau
Memberiku orang tua sebaik bunda
Kasihnya selalu tulus
Tangannya membelaiku
Pelukannya mendekap ku
Doanya selalu tentang masa depan ku

Oleh Melisa Aprilia Sidabutar
 Sumber : http://www.lokerpuisi.web.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar